archives

Archive for

Keasrian Alam Taman Indraloka

Berwisata sambil bermain dan nyaman dengan suasana asri bisa Anda temui di Taman Indraloka, terletak di  Jalan Mandor Hasan no. 45 Ceger Cipayung , Jakarta Timur. Taman Indraloka memiliki jam operasional dari pukul 10.00 s.d 22.00 WIB. Taman Indraloka merupakan taman yang menjujung tinggi keasrian alam, hal ini bisa dilihat dengan beberapa fauna yang ada di dalam tersebut, antara lain Wallaby, burung merak, landak, kijang dan lain-lain. Tak hanya fauna, flora yang tertata rapih dan beberapa bangunan pendopo, patung taman pun turut menghiasi Taman Indraloka.hal unik lainnya adalah Wallaby, fauna yang didatangkan langsung dari Australia dilepas langsung ditaman tanpa ada kandang yang membatasi. Selain Wallaby, kandang kijang yang diisi sekitar belasan kijang dan rusa juga menjadi pusat perhatian bagi pengunjung.

Taman Indraloka CegerTaman Indraloka yang berdiri pada 19 Maret 2011 ini, terdapat juga caffe dan restoran bandung, Jawa Timur, Soto Betawi hingga sea food. Sehingga pengunjung tak perlu khawatir ketika berwisata di Taman Indraloka merasa kelaparan. Di taman ini juga menyediakan factory outlet yang berisi produk belanja yang didatangkan langsung dari Bandung. Produk belanja yang dijual di factory outlet berupa baju, aksesoris, tas, dan cindra mata lainnya. Untuk bicara harga, berkisar dari Rp25,000,- s.d Rp1.000.000,- tergantung jenis dan barang yang Anda pilih.

Nuansa segar dan asri di Taman Indraloka juga dilengkapi fasilitas untuk anak-anak yang ingin bermain, seperti kereta mini dan fishing fun. Tak hanya anak-anak, orang dewasa pun diberi fasilitas hiburan seperti live musik, dan karaoke.Tak hanya untuk hiburan, Taman Indraloka juga menyediakan tempat untuk acara wedding, reunian, arisan, dll.

Taman Indraloka Ceger 1Dengan segala pelayanan terbaik serta tempat yang terbilang jarang di daerah Jakarta, Taman Indraloka tak memungut biaya tiket masuk. Karena hal ini menjadi daya tarik tersendiri bagi Taman Indraloka karena hal itu, pada hari libur padat pengunjung. (Hafidh Dama-Alumni Politeknik Negeri Jakarta)

Selter Kunjungan

  • 31.560 hits

Jali-Jali